Jurus Kreatif Menghias Mahligai Perkawinan

/
0 Comments

Ibarat sebuah rumah, perkawinan memerlukan kreativitas untuk menciptakan suasana atraktif dan dinamis.
Manusia, dengan segenap kelebihan dan kekurangannya, menginginkan kehidupan harmonis dalam rumah tangga. Untuk itu diperlukan kreativitas dalam mengolah segala ketidakcocokan, kesalahpahaman, dan kejenuhan agar menjadi bumbu yang menyedapkan rumah tangga. Kreativitas itu hendaknya menghasilkan keindahan yang menghias mahligai perkawinan.

Berbicara tentang kejenuhan, pasutri tentu ingin mengetahui bagaimana mengatasinya. Istilahnya, how to change bad mood into happiness. Mengalami kejenuhan mungkin suatu hal yang alamiah. Namun bagaimana "angkat kaki" secepatnya dari perasaan jenuh pastilah membutuhkan tekad bulat dan jurus cerdas. Mudahkah mewujudkannya? Tentu saja tak semudah seperti membalikan telapak tangan.

pasangan romantis

Ibarat sebuah rumah, perkawinan pun memerlukan renovasi berkala agar selalu berada dalam kondisi hangat, menenteramkan, dan tidak membosankan. Untuk itulah dibutuhkan kreativitas para penghuninya untuk menghias rumah agar mereka senantiasa merasa nyaman dan betah. Penasaran?


memasak untuk istri

1. Bertukar Peran
Salah satu nilai penting yang harus dijaga dalam perkawinan adalah persamaan. Adanya take and give. Ibaratnya, berat sama dipikul dan ringan sama dijinjing. Jika istri terlihat mulai kelelahan membenahi semua urusan rumah tangga, jangan gengsi untuk switch alias bertukar peran untuk beberapa waktu. Sayang sekali jika para suami ogah mengenakan celemek dan sibuk di dapur hanya karena malu dinilai kurang macho atau kurang jantan. Bukankah sebagian besar chef kelas dunia adalah laki laki?
Para istri pun tak ada salahnya bertugas mencuci motor atau mobil. Sesekali cobalah mengerjakan tugas pasangan, begitupun sebaliknya. Dengan merasa "kesulitan" pekerjaannya, suami atau istri akan lebih menghargaidedikasi pasangannya, sekecil apapun itu kelihatannya.


berdua dengan pasangan di pantai

2. Remember The Time
Mengingat kenangan indah adalah salah satu cara termurah untuk merasakan kebahagiaan. Tak perlu biaya atau tenaga. Yang perlu dilakukan hanyalah berbaring sejenak sambil memejamkan mata..."menyaksikan" kembali indahnya kala cinta bersatu di pelaminan, romantika malam pertama, hingga masa bulan madu.
Biarkan senyum Anda mengembang seindah senyum di hari resepsi saat menerima ucapan selamat dari para tamu. Rasakan kembali sejuk pegunungan atau hembusan angin pantai yang dulu membelai hari-hari anda saat berbulan madu. Buka kembali album-album foto yang menjadi bukti bahwa anda berdua memiliki cinta dan keyakinan yang layak untuk diperjuangkan bersama.


berdua menonton TV

3. Meluangkan Waktu Berdua
Setelah berkhayal dan mengenang hari-hari indah, wujudkan kembali keindahan tersebut dalam kenyataan. Jika lima hari anda dan pasangan disibukkan dengan setumpuk pekerjaan di kantor, disiplinkan diri untuk "sibuk" dengan pasangan saat weekend atau akhir pekan. Rajut kemesraan dan kedekatan batin yang mungkin sedikit terurai selama pikiran tertuju pada pekerjaan.
Tak perlu repot mengadakan trip ke luar kota atau menggelar kegiatan yang menyita waktu. Yang terpenting adalah menggunakan waktu luang sebaik mungkin untuk mengeratkan ikatan cinta Anda. Sekedar menonton TV atau makan di tempat favorit bisa menjadi alternatif aktivitas bersama di akhir pekan.

4. Menyuburkan Rindu
Jikaselama ini Anda dan dia selalu "nempel", ada baiknya sesekali berpisah demi untuk menyuburkan rasa rindu. Misalkan, jika dia sering tugas ke luar kota dan mengajak Anda, cobalah untuk tidak ikut. Seberapa besar Anda membutuhkannya mengisi hari-hariAnda? Rasakanlah "kehilangan" itu agar Anda sadar bahwa si dia begitu berharga bagi hidup Anda.
5. Surprise!
Menjemputnya saat makan siang atau pulang kantor, memasakkan menu baru yang mirip menu kesukaannya di tempat favorit dia makan, atau mengumpulkan keluarga (ayah, ibu, dan adik) untuk berkumpul di rumah Anda, bisa menjadi kejutan istimewa untuk pasangan. Tak harus menunggu momen istimewa untuk menyediakan hal-hal indah yang mengejutkan.

6. Penampilan Baru
Salah satu cara mengusir rasa bosan adalah mengubah penampilan. Bentuknya bisa dalam penampilan fisik individu, ataupun rumah yang ditinggali bersama. Jika selama ini Anda malas berolah raga hingga badan terasa lemas, cobalah pergi berenang atau senam aerobik demi meningkatkan stamina dan badanpun terlihat lebih kencang. Atau jika selama ini Anda alergi terhadap jenis pakaian tertentu yang dia suka, mengapa tidak mencobanya? Toh, asalkan percaya diri, Anda pasti akan terlihat keren. Jangan salahkan dia jika tak berhenti menatap Anda.
Perubahan juga bisa dilakukan pada tempat tinggal Anda. Jika tidak punya biaya banyak, Anda bisa "mengobrak abrik" posisi furnitur dan menciptakan ruangan baru yang lebih fresh. Tinggal sedikit mengaplikasikan warna-warna baru pada cat rumah Anda. Merah agar lebih bergairah, hijau untuk menghadirkan perasaan tenang, atau coklat agar kian terasa home sweet home.


Kejutan untuk istri

5. Surprise!
Menjemputnya saat makan siang atau pulang kantor, memasakkan menu baru yang mirip menu kesukaannya di tempat favorit dia makan, memberi kado, atau mengumpulkan keluarga (ayah, ibu, dan adik) untuk berkumpul di rumah Anda, bisa menjadi kejutan istimewa untuk pasangan. Tak harus menunggu momen istimewa untuk menyediakan hal-hal indah yang mengejutkan.

7. Be Borderless!
Semakin banyak informasi yang beredar di masyarakat. Semakin cepat pula berbagai informasi itu menyebar dan menjadi street gossip. Mulai dari kabar korupsi para pejabat negara, pembunuhan mutilasi, bencana alam di luar negeri, gadget canggih yang baru masuk Indonesia, band baru yang lagunya langsung melejit, hingga rumor selebriti. Berbagai topik hangat itu tentu menjadi perbincangan di mana-mana.
Anda tak harus menjadi pintar di segala bidang. Namun sebaiknya Anda tidak menutup diri untuk mengetahui berbagai peristiwa yang terjadi di sekitar Anda. Sempatkan diri untuk membaca koran dan majalah, menonton TV, atau browsing internet. Semua demi membuka wawasan. Jika si Dia termasuk tipe pelahap segala informasi, jangan sampai dia merasa malas ngobrol karena Anda hanya bisa mendengarkan dan mengatakan "apa tuh?" atau "yang mana ya?"

8. Lebih Spontan
Jika selama ini Anda dikenal sebagai perencana ulung atau miss perfectionist, tak ada salahnya sesekali melakukan hal dengan spontan. Namun untuk beberapa hal, tentu saja Anda harus merencanakan dengan matang.
Seperti bagaimana mempersiapkan pendidikan si Buah hati dan fasilitas kesehatan untuk keluarga. Spontan bukan berarti menganggap remeh sesuatu. Bersikap spontan lebih pada melakukan sesuatu dengan pertimbangan matang yang lebih cepat. Banyak hal menyenangkan bisa dilakukan tanpa perlu berpikir terlalu keras untuk mewujudkannya.
Apakah Anda siap menjadi kreator ulung untuk menghias perkawinan Anda? Bila jurus kreatif diatas sudah dilakukan, tak perlu berburuk sangka bahwa pasangan akan berpaling ke "rumah" lain.

Sumber: Anggun




You may also like

No comments: